Warga Blokade Jalan Gegara Pemkot Kendari Mengabaikan Air Got Meluap

Selasa, 04 Oktober 2022 – 19:02 WIB
Warga Blokade Jalan Gegara Pemkot Kendari Mengabaikan Air Got Meluap - JPNN.com Sultra
Warga yang memblokade jalan di Kelurahan Dapu-dapura, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari. Foto: La Ode Muh Deden Saputra/JPNN.com

sultra.jpnn.com, KENDARI - Sejumlah warga memblokade jalan di Kelurahan Dapu-dapura, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (4/10).

Hal itu dilakukan sebagai bentuk protes para warga terhadap Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari yang tak memperhatikan kondisi drainase yang tersumbat hingga membuat air got meluap ke badan jalan dan menimbulkan bau busuk yang menyengat.

Salah seorang warga yang memblokade jalan bernama Israjudin mengatakan tak sedikit masyarakat yang merasa risih dengan aroma menyengat dari air comberan di drainase tersebut.

Bahkan, lanjutnya, beberapa pengendara sepeda motor terjatuh karena jalan yang licin akibat comberan yang mengalir di tengah jalan. 

"Jadi, ini merupakan bentuk protes kami terhadap pemerintah yang tidak punya perhatian kepada kami. Polusi karena air itu bau comberan," ucap Israjudin.

Ia menyebutkan bahwa drainase di Kelurahan Dapu-dapura itu sudah hampir satu tahun tersebut. Namun, hingga kini tak ada perhatian dari Pemkot Kendari. Beberapa kali pihak pemerintah datang ke lokasi, tetapi hanya meninjau dan berjanji akan memperbaikinya.

"Kami hanya menerima janji-janji. Kami ingin pemerintah turun langsung perbaiki ini," jelasnya.

Sementara itu, Camat Kendari Barat Amir Yusuf mengungkapkan air comberan di Kelurahan Dapu-dapura sudah berbulan-bulan mengalir di badan jalan. Pemerintah juga telah melakukan upaya-upaya pencegahan dengan cara membersihkan drainase itu, namun hasilnya belum maksimal.

Jalan tersebut diblokade karena pemerintah Kota Kendari tak perhatikan kondisi drainase di Kelurahan Dapu-dapura.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia