Dua Investor Siap Bangun Resort Ramah Lingkungan di Pulau Labengki

Rabu, 16 Februari 2022 – 07:14 WIB
Dua Investor Siap Bangun Resort Ramah Lingkungan di Pulau Labengki - JPNN.com Sultra
Danau Mahumalalang Pulau Labengki yang menjadi salah satu daya tarik bagi pengunjung. Foto Dispar Sultra.

sultra.jpnn.com, KENDARI - Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sulawesi Tenggara (Sultra) Sakrianto Djawie mengatakan ada dua perusahaan yang berencana membangun resort ramah lingkungan di Pulau Labengki, Kecamatan Lasolo Kepulauan, Kabupaten Konawe Utara (Konut).

Keduanya adalah PT Sultra Pariwisata Indonesia dan PT Wirapati Bhayangkara Indonesia.

“Perusahaan itu akan membangun resort penginapan, restoran dan fasilitas wisata lainnya,” kata Sakrianto pada laman resmi Dinas Pariwisata Provinsi Sultra baru-baru ini.

Dua Investor Siap Bangun Resort Ramah Lingkungan di Pulau LabengkiResort ramah lingkungan bakal dibangun di Pulau Labengki. Foto: (Instagram/@dianasanjaya_) Source. Genpi.co

Sakrianto menjelaskan satu di antaranya pemegang izin usaha yakni PT Sultra Pariwisata Indonesia tengah membangun sarana prasarana di blok toros kampali dengan luas lahan 54 hektar.

Sedangkan PT Wirapati Bhayangkara Indonesia sementara dalam pengurusan izin usaha.

Menurut Sakrianto, seluruh pemegang izin usaha ini mendirikan resort yang ramah lingkungan dan tidak melakukan perubahan kondisi alam yang ada di Pulau Labengki.

“Dengan masuknya dua investor baru ini maka promosi wisata ini akan semakin luas dan para wisatawan bisa memilih berbagai tawaran selain dua penyedia layanan resort,” katanya. (JPNN)

Ada dua perusahaan yang berencana membangun resort di Pulau Labengki, Kecamatan Lasolo Kepulauan, Kabupaten Konawe Utara (Konut).

Redaktur & Reporter : Arwan Mannaungeng

Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia