Dua Nelayan yang Hilang di Teluk Kendari Ditemukan Meninggal Dunia

Rabu, 19 Oktober 2022 – 06:34 WIB
Dua Nelayan yang Hilang di Teluk Kendari Ditemukan Meninggal Dunia - JPNN.com Sultra
Prosesi evakuasi jenazah korban. Foto: Basarnas Kendari.

sultra.jpnn.com, KENDARI - Dua orang nelayan yang dikabarkan hilang misterius saat memasang pukat di sekitar perairan Teluk Kendari, Herman (47) dan Lambolosi (51) akhirnya ditemukan, Senin (17/10).

Keduanya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di dua tempat yang berbeda, di mana jasad Herman ditemukan di belakang kawasan Kendari Water Sport dan Lambolosi ditemukan di belakang POM Angkatan Laut Kendari.

Humas Basarnas Kendari Wahyudi mengatakan pada pukul 07.30 WITA, korban atas nama Herman ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dan langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Kendari.

"Sekitar pukul 08.15 WITA, perahu milik korban ditemukan sekitar satu kilometer dari titik penemuan jenazah Herman," ucap Wahyudi, Senin (17/10).

Ia menuturkan selanjutnya jenazah korban kedua bernama Lambolosi ditemukan sekitar satu kilometer dari jazad korban pertama, yakni di kawasan Dermaga POM Angkatan Laut Kendari.

"Korban langsung dibawa ke rumah duka di Nangananga, Kecamatan Kambu, Kota Kendari," katanya.

Dengan ditemukannya kedua korban, lanjut pria yan akrab disapa Om Yudi itu, operasi terhadap dua orang yang hilang saat pasang Pukat di sekitar perairan Teluk Kendari dinyatakan selesai dan ditutup.

"Serta seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing," jelasnya.

Keduanya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dan langsung dievakuasi ke rumah duka.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia