Target Dhini Aminarti Khatam Al Quran Ramadan 1443 Hijriah

Rabu, 30 Maret 2022 – 07:49 WIB
Target Dhini Aminarti Khatam Al Quran Ramadan 1443 Hijriah - JPNN.com Sultra
Artis Dhini Aminarti menargetkan ramadan kali ini dengan khatam Al Quran. Foto Antara

sultra.jpnn.com, JAKARTA - Artis Dhini Aminarti sudah tak sabar lagi ingin merasakan keberkahan bulan suci Ramadan 1443 Hijriah. Ada sejumlah target ibadah yang ia ingin tuntaskan.

"Aku punya target khatam Quran sama pasangan," kata Dhini dalam peluncuran kampanye #BergerakHidupkanHarapan, Selasa (29/3).

Setiap saat, Dhini Aminarti selalu berdoa untuk dipertemukan dengan bulan yang penuh berkah ini.

Aktivitas istri aktor Dimas Seto selama Ramadan tahun ini akan diwarnai dengan kegiatan yang positif dan membawa manfaat untuk orang lain. Dhini mengajak orang-orang untuk bergotong royong melakukan kebaikan bersama menyambut Ramadhan tahun ketiga di tengah pandemi COVID-19.

"Banyak orang yang kehilangan keluarga, kehilangan pekerjaan, kita harus gerak secara berjamaah untuk saling bantu," kata Dhini

Dengan menyatukan kekuatan dan saling bahu membahu, Dhini berharap aksi kebaikan itu bisa menyentuh lebih banyak orang, dimulai dari membahagiakan orang-orang yang ada di sekitar.

"Pahala yang diberikan berlipat-lipat selama Ramadan, kita bisa melakukan banyak hal, sesederhana tersenyum kepada orang lain," ujar dia.

Dhini yang menjadi Brand Ambassador untuk Wardah turut berkontribusi dalam kegiatan yang akan diadakan jenama itu selama Ramadhan. Kegiatan yang diusung Wardah pada Ramadhan kali ini mencakup pengembangan UMKM perempuan, program bergerak hidupkan harapan 1000 santri, donasi rumah tahfidz, gerakan kebaikan bersama di 300 masjid, kajian islami daring, hingga edukasi melalui media sosial.

Artis Dhini Aminarti punya target khusus ramadan tahun 1443 hijriah dengan khatam Al Quran.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia