Sudah Tidak Ada Pasien COVID-19 Dirawat di Rumah Sakit

Jumat, 01 April 2022 – 22:03 WIB
Sudah Tidak Ada Pasien COVID-19 Dirawat di Rumah Sakit - JPNN.com Sultra
Kepala Dinas Kesehatan Kota Kendari Rahminingrum. Foto Antara.

sultra.jpnn.com, KENDARI - Kepala Dinas Kesehatan Kota Kendari Rahminingrum mengatakan sudah tida ada lagi pasien COVID-19 yang dirawat di rumah sakit.

Informasi itu disampaikan saat memberi sambutan peresmian gedung baru UPTD Puskesmas Puuwatu dan instalasi farmasi di Kendari, Jumat (1/4).

"Syukur alhamdulillah tidak ada satu orang pun warga Kota Kendari yang sementara dirawat di rumah sakit karena COVID-19," kata Rahminingrum.

Dia menyampaikan saat ini kasus aktif COVID-19 di Kota Kendari tersisa tujuh orang namun tanpa gejala maka diarahkan melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing.

Rahminingrum mengajak masyarakat agar tetap disiplin terhadap protokol kesehatan mulai memakai masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan termasuk mengikuti program vaksinasi guna menekan penyebaran COVID-19.

"Semoga kasus COVID-19 terus menurun dan akhirnya pandemi segera berakhir di Kota Kendari," ujar dia.

Dia pun berterima kasih kepada semua pihak yang telah bersinergi menanggulangi penyebaran COVID-19 di Kota Kendari seperti BIN Sultra yang telah memasok 2.000 vaksin Sinovac untuk melakukan vaksin kepada anak usia 6-11 tahun.

"Betul-betul sudah hampir dua minggu kami kehabisan stok vaksin Sinovac sedangkan kita lebih percepatan vaksinasi anak karena mau masuk di bulan Ramadhan, juga sebagai syarat pembelajaran tatap muka.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Kendari Rahminingrum mengatakan sudah tida ada lagi pasien COVID-19 yang dirawat di rumah sakit.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia