Profil Iwan Rompo, Umur 20 Tahun Sudah Terlibat Kepemiluan

Rabu, 16 Februari 2022 – 16:05 WIB
Profil Iwan Rompo, Umur 20 Tahun Sudah Terlibat Kepemiluan - JPNN.com Sultra
Iwan Rompo Banne. Foto KPU Sultra

sultra.jpnn.com, KONAWE - Putra Sulawesi Tenggara (Sultra), Iwan Rompo Banne kini tengah berjuang dalam seleksi anggota KPU RI Periode 2022-2017 yang dilakukan Komisi II DPR di Senayan, Jakarta. Rencananya, 14 calon yang kini mengikuti uji kelayakan dan kepatutan akan dipilih menjadi tujuh orang pada Rabu (16/02/2022) malam.

Dalam proses fit and proper test, Iwan Rompo menarik perhatian. Beberapa anggota DPR memberikan pujian dengan paparannya yang lugas terkait dengan kepemiluan, termasuk dengan gagasan dan terobosannya jika terpilih jadi komisioner KPU RI.

Seperti apa sosoknya? Berikut profil singkat Iwan Rompo yang dirangkum dari berbagai sumber.

Irom (sapaan akrab Iwan Rompo) lahir di Poasaa, Kecamatan Unaaha, Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara pada 19 Okotober 1976.

Pendidikan dasarnya diselesaikan di SDN Wawonggole. Kemudian dilanjutkan di SMPN dan SMAN Unaaha.

Tamat di sekolah menengah atas tahun 1994, Irom melanjutkan pendidikannya di Universitas Haluoleo dengan mengambil jurusan Administrasi Negara. Sementara titel magisternya diperoleh di universitas yang sama dengan jurusan Antropologi tahun 2005.

Selama menyandang status mahasiswa, Irom aktif di dunia organisasi kemahasiswaan. Tidak hanya di lembaga internal kampus tapi juga ekternal.

Tahun 1998-1999 menjabat Sekum BPM Fisip Unhalu, kemudian terpilih sebagai ketua Umum SM Fisip Unhalu.

Putra Sulawesi Tenggara (Sultra), Iwan Rompo Banne kini tengah berjuang dalam seleksi anggota KPU RI Periode 2022-2017 yang dilakukan Komisi II DPR di Jakarta.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia