Bangga Jadi Anak Sultra di Ulang Tahun ke-58
sultra.jpnn.com, KENDARI - Sulawesi Tenggara (Sultra) berulang tahun ke-58, Rabu (27/4). Tema yang diusung adalah bangga menjadi anak Sultra dengan tetap menjaga keberagaman dan kebersamaan.
Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi mengajak semua pihak agar bersama-sama menjaga rasa persatuan dan kesatuan demi menjaga daerah dan bangsa agar tetap aman dan kondusif.
"Untuk kemajuan Sultra kita harus bersatu dan memiliki rasa bangga menjadi anak Sultra, bangga sebagai masyarakat Sultra," kata Ali Mazi saat memimpin upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-58 Provinsi Sultra di Kendari, Rabu (27/4).
Menurut Gubernur, saat ini hingga ke depan penting menanamkan rasa persatuan dan kesatuan di tengah perbedaan suku, budaya, agama, dan status sosial, termasuk berbeda pandangan politik, demi kemajuan daerah dan bangsa.
"Kebanggaan tersebut termanifestasi dalam sebuah komitmen melangkah bersama. Meningkatkan peran dan kontribusi positif, sesuai dengan kapasitas masing-masing untuk membangun daerah sekaligus membangun bangsa dan negara," ujar Ali Mazi.
Saat ini, kata Gubernur, Sultra terus bergerak maju dengan pencapaian pembangunan di berbagai bidang, walaupun dalam hadangan beragam persoalan seperti adanya pandemi pandemi COVID-19.
Dia juga mengingatkan agar segenap elemen di daerah ini terus memacu semangat kerja membangun sumber daya manusia yang paripurna beserta pengelolaan sumber daya alam yang bernilai tambah secara cerdas dan bertanggungjawab.
Selain itu, ia juga memupuk semangat membangun infrastruktur, sarana dan prasarana penunjang sektor perekonomian dan sektor-sektor lainnya, demi terciptanya kondisi aman, serta terwujudnya kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat dan daerah Sultra secara berkelanjutan.
Sulawesi Tenggara (Sultra) berulang tahun ke-58 dengan mengusung bangga menjadi anak Sultra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News