KKB Papua Menyerang, Tembak 2 Anggota TNI di Puncak

Sabtu, 30 April 2022 – 15:59 WIB
KKB Papua Menyerang, Tembak 2 Anggota TNI di Puncak - JPNN.com Sultra
Ilustrasi - Anggota kelompok kriminal bersenjata (KKB) Lekagak Teleggen masuk daftar DPO Polri. Ilustrasi. ANTARA/HO-Humas Nemangkawi

sultra.jpnn.com, PUNCAK - Intensitas serangan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua semakin meningkat. Sabtu (30/4) dini hari, KKB Papua menyerang anggota TNI yang bertugas di Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua.

Dalam insiden itu, dua prajurit TNI dari Satgas Kodim Yonif R 408/SBH terkena tembak dan harus mendapatkan perawatan intensif.

Kepala Penerangan Kodam XVII Cenderawasih Letkol Herman Taryaman ketika dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.

"Iya, ada kontak tembak. Dua prajurit kami kena," beber Herman, Sabtu (30/4) pagi.

Letkol Herman menjelaskan kontak tembak itu terjadi di kampung Kimak, Distik Ilaga, Puncak, Papua.

"Penembakan terjadi pada pukul 00.48 WIT, saat anggota Satgas Kodim Yonif R 408/SBH setelah melaksanakan patroli dan mengirim logistik dari Pos Koramil Wuloni dan Pos Koramil Mayuberi," ucapnya.

Dia pun menerangkan dua prajurit yang tertembak yakni Sertu Sudirno dan Praka Zubaidi.

"Sertu Sudirno terkena tembakan di siku tangan kanan sementara Praka Zubaidi terkena tembakan di hidung sebelah kanan tembus di bibir atas sebelah kiri. Saat ini keduanya dalam keadaan sadar," katanya.

KKB Papua kembali menyerang anggota TNI di Puncak dan mengakibatkan dua personel TNI terluka.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia