Polisi Melarang Muslimin di Lima Kabupaten Ini Salat Idulfitri di Lapangan

Senin, 02 Mei 2022 – 07:05 WIB
Polisi Melarang Muslimin di Lima Kabupaten Ini Salat Idulfitri di Lapangan - JPNN.com Sultra
Polisi Melarang Muslimin di Lima Kabupaten Ini Salat Idulfitri di Lapangan. Foto: ANTARA/ABRIAWAN ABHE

sultra.jpnn.com, PAPUA - Polisi mengeluarkan perintah tegas untuk lima kabupaten ini di Papua. Muslimin dilarang salat idulfitri di lapangan terbuka karena di lima daerah tersebut merupakan basis Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua.

Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri meminta agar umat Islam di beberapa wilayah untuk tidak melaksanakan salat Idulfitri di lapangan terbuka.

Hal itu guna mengantisipasi aksi tak terduga dari kelompok kriminal bersenjata (KKB).

Menurut Kapolda, larangan tersebut hanya berlaku bagi lima kabupaten yang memiliki basis kelompok kriminal bersenjata.

"Ada 28 kabupaten, satu kota, tetapi hanya lima daerah yang ada basis KKB sehingga rawan apabila dilakukan salat secara terbuka di lapangan," kata dia.

Mathius telah memerintahkan kepada para kapolres untuk membangun komunikasi dengan para tokoh agama yang ada di daerah khususnya di lima kabupaten basis KKB.

"Pastinya risikonya para kapolres sudah tahu, jadi saya telah ingatkan untuk bangun komunikasi dengan para ulama di sana," terang dia.

Mathius menyebutkan lima daerah yangmemiliki basis KKB ialah Kabupatem Pegunungan Bintang, Nduga, Yahukimo, Puncak, dan Intan Jaya.

Polisi melarang muslimin di lima kabupaten ini salat idulfitri di lapangan karena alasan keamanan.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia