Selangkah Lebih Maju, IAIN Kendari Buka Pendaftaran Beasiswa Sarjana Internasional
sultra.jpnn.com, KENDARI - Selangkah lebih maju terobosan yang dilakukan di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra). Perguruan tinggi yang dulunya bernama STAIN Kendari itu kini membuka kesempatan untuk mahasiswa asing untuk belajar.
Mahasiswa asing yang akan melanjutkan studi jenjang sarjana di IAIN Kendari melalui program beasiswa Internasional akan mendapat beasiswa lengkap.
Beasiswa lengkap yang diberikan untuk para calon mahasiswa adalah mencakup biaya hidup, biaya kuliah, asrama, biaya buku, biaya visa dan tiket pesawat pulang-pergi (1 kali).
Proses pendaftaran untuk mengikuti program tersebut telah dibuka sejak awal April dan akan berakhir pada tanggal 30 Juni 2022.
Rektor IAIN Kendari Prof. Dr. Faizah Binti Awad, M.Pd mengatakan program beasiswa internasional ini adalah sebuah upaya untuk mewujudkan internasionalisasi kampus serta meningkatkan jejaring lintas negara.
“Kita sudah menyiapkan program ini sejak tahun lalu, tetapi ditunda karena pandemi. Mudah-mudahan tidak ada kendala, tahun ini bisa berjalan sesuai rencana," kata Rektor Faizah di Kendari, Senin (30/5).
Kehadiran mahasiswa asing diharapkan dapat membangun reputasi kampus serta mendorong perbaikan kultur akademik dosen dan mahasiswa karena harus menyesuaikan dengan standar pendidikan internasional.
Sementara itu, selaku pelaksana program beasiswa Internasional Direktur Kantor Urusan Internasional (KUI) IAIN Kendari Abdul Halim, M.TESOL mengatakan sebagai langkah awal pihaknya telah menyusun program persiapan kuliah bagi mahasiswa asing seperti membuka kelas Bahasa Indonesia dan melaksanakan orientasi perkuliahan..
Mahasiswa asing yang akan melanjutkan studi jenjang sarjana di IAIN Kendari melalui program beasiswa Internasional akan mendapat beasiswa lengkap.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News