Ada Kostum Raja Buton di Ethno Carnival Pesona PTKN di Jawa Barat
sultra.jpnn.com, BANDUNG - Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari dalam Pekan Seni dan Olahraga (Pesona) I Perguruan Keagamaan Negeri (PTKN) se-Indonesia di UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Jawa Barat.
Kontingen IAIN Kendari menampilkan kostum Raja Buton Pertama Wa Kaa Kaa pada pembukaan Ethno Carnival Pesona I yang diikuti 61 PTKN dengan sekitar 1.500 orang peserta dari seluruh Indonesia.
Rektor IAIN Kendari Prof Dr Faizah Binti Awad yang menghadiri kegiatan pembukaan tersebut, memberikan semangat kepada atlet untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya pada ajang Pesona PTKN. Dia berharap, kontingen IAIN Kendari dapat membawa pulang medali.
“Pembinaan dan latihan yang dijalani selama ini menjadi modal besar untuk menghadapi peserta lain. Tugas para atlet hanya berjuang, jika berhasil mendapat juara itu sebagai bonus dari perjuangan,” ucap Prof Faizah dalam keterangan tertulisnya, Kamis (11/8).
Pada hari pertama pertandingan, rektor bersama wakil rektor dan official menyaksikan dan mendampingi mahasiswa di beberapa lokasi lomba sebagai bentuk dukungan kepada para atlet.
Sejauh ini IAIN Kendari belum memperoleh medali dari empat cabang yang telah dipertandingkan. Meskipun demikian, para atlet tetap memegang komitmen untuk berjuang dan memberikan penampilan terbaiknya pada seluruh cabang yang diikuti.
Terkait Kostum Raja Buton Wa Kaa Kaa yang diangkat oleh IAIN Kendari, karena memiliki keunikan. Menurut sejarah, Raja Wa Kaa Kaa merupakan raja perempuan pertama di Kerajaan Buton yang sangat cantik dan memiliki kecerdasan, bijaksana, berani, dan tangguh.
Karena sifatnya itu, Wa Kaa Kaa diangkat sebagai raja oleh para pemuka adat. Dia memerintah di Kerajaan Buton pada abad ke-13 Masehi selama kurang lebih 34 tahun. Kerajaan Buton atau Kerajaan Wolio yang berpusat di Kota Baubau Sulawesi Tenggara kini dikenal masyarakat luas sebagai salah satu khazanah budaya Nusantara.
Kontingen IAIN Kendari menampilkan kostum Raja Buton Pertama Wa Kaa Kaa pada pembukaan Ethno Carnival Pesona I
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News