Pasang Mata-mata, Kepala Lapas Baubau Memergoki Penghuni Simpan Sabu-sabu

Sabtu, 27 Agustus 2022 – 09:25 WIB
Pasang Mata-mata, Kepala Lapas Baubau Memergoki Penghuni Simpan Sabu-sabu - JPNN.com Sultra
Kepala Lapas Kelas II A Baubau, Herman Mulawarman. Foto Antara

sultra.jpnn.com, BAUBAU - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Baubau, Sulawesi Tenggara berhasil membongkar kepemilikan sabu-sabu di dalam lapas. Dua orang yang berstatus penghuni tak bisa berkutik setelah terpergok menyimpang benda terlarang.

Kepala Lapas Kelas II A Baubau Herman Mulawarman mengatakan pengungkapan kasus narkoba terhadap kedua napi itu setelah pihaknya memperoleh informasi dari orang kepercayaan sebagai mata-mata mengenai indikasi kepemilikan barang berbahaya tersebut.

"Jadi pada saat kita melakukan penggeledahan dan pemeriksaan terbukti yang bersangkutan menyimpan barang tersebut untuk siap pakai," ujar Herman didampingi Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas Burhanuddin di Baubau, Jumat (26/8).

Ia mengatakan kedua Napi yang terindikasi menyimpan barang berbahaya itu adalah Napi yang masih menjalani hukuman di Lapas Baubau. Napi FR (26) adalah napi kasus pencabulan dan AR (33) kasus narkotika.

"Sekarang ini kedua napi kita lakukan isolasi, jadi dipisahkan dengan lingkungan dengan orang-orang yang ada di dalam," ujarnya.

Herman menjelaskan, pada saat melakukan penggeledahan dan mendapatkan barang haram itu, pihaknya kemudian mengamankan napi tersebut dan menginterogasi-nya.

"Setelah kita periksa dan masukan ke dalam sel isolasi, kemudian kita berkomunikasi dengan pihak kepolisian untuk menindaklanjuti yang kami dapati di dalam Lapas terkait adanya indikasi dua napi menyimpan narkotika jenis sabu itu," katanya.

Ia mengatakan, pihaknya juga telah menyiapkan sebuah ruangan untuk digunakan pihak kepolisian dalam proses interogasi atau pemeriksaan terhadap napi tersebut.

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Baubau, Sulawesi Tenggara berhasil membongkar kepemilikan sabu-sabu di dalam lapas.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia