Pengumuman SPAN PTKIN 2022, 73.944 Siswa Lulus

Jumat, 15 April 2022 – 14:43 WIB
Pengumuman SPAN PTKIN 2022, 73.944 Siswa Lulus - JPNN.com Sultra
Pengumuman SPAN PTKIN 2022, 73.944 Siswa Lulus. Ilustrasi Antara

Awalnya, daya tampung untuk jalur SPAN-PTKIN hanya berjumlah 58.140 siswa. Namun karena banyaknya peminat serta hasil yudisium para rektor yang disepakati di Jakarta, memutuskan ada penambahan daya tampung sehingga menjadi 73.944 siswa.

Menurut Imam yang juga Rektor UIN Walisongo Semarang, peserta yang dinyatakan lulus harus melakukan registrasi atau daftar ulang di PTKIN tempat diterima sesuai jadwal PTKIN masing-masing.

"Peserta yang telah lulus seleksi namun tidak melakukan proses pendaftaran ulang sesuai jadwal yang ditetapkan oleh masing-masing PTKIN, dinyatakan gugur atau mengundurkan diri," kata dia.

Peserta dapat mengecek kelulusan tersebut pada web http://pengumuman.span-ptkin.ac.id dengan memasukkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN).

Bagi yang tidak lolos pada jalur SPAN-PTKIN, siswa bisa mengikuti jalur Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UMPTKIN) yang pendaftarannya mulai pada 25 April-4 Juni. (ant/jpnn)

Pengumuman SPAN PTKIN 2022 dinyatakan sebanyak 73.944 Siswa Lulus untuk 59 kampus

Redaktur & Reporter : Arwan Mannaungeng

Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia