Insiden Feri Tabrakan, Lihat Seisi Kapal Berhamburan

Saat itulah, sambung Gede Widiyana, kedua KMP bertubrukan saat sama-sama baru keluar dari dermaga sandar.
KMP Gerbang Samudera II yang keluar dari Dermaga MB 1 dalam posisi menabrak lambung KMP Trisila Bakti II yang keluar dari Dermaga Ponton.
"Kapal mengalami kerusakan, tetapi tidak sampai menimbulkan kebocoran ataupun tenggelam," beber Gede Widiyana.
Selain kerusakan pada kedua kapal kecelakaan laut, insiden ini juga mengakibatkan seorang penumpang kapal bernama Nur Rafah mengalami luka ringan.
Sesuai data manifes Syahbandar, KMP Trisila Bhakti II mengangkut 87 penumpang, 14 kendaraan roda empat dan 20 sepeda motor. (gie/JPNN)
Berita ini telah tayang di JPNN.com dengan judul: Dua Feri Jawa-Bali Tabrakan di Pelabuhan Ketapang, Pemicunya Bikin Heran
Insiden feri tabrakan tak terhindarkan di Pelabuhan Ketapang Banyuwangi, Jawa Timur yang mengakibatkan terganggunya arus penyeberangan.
Redaktur & Reporter : Arwan Mannaungeng
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News