Siswa SMAN 1 Kontunaga Demo Kepala Sekolah

Selasa, 07 Juni 2022 – 01:17 WIB
Siswa SMAN 1 Kontunaga Demo Kepala Sekolah - JPNN.com Sultra
Suasana demonstrasi siswa-siswi SMAN 1 Kontunaga. Foto : Source for JPNN.com

sultra.jpnn.com, MUNA - Siswa Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Kontunaga, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar aksi demonstrasi di sekolahnya, Senin (6/6).

Aksi yang digelar oleh kelas 10 dan 11 SMAN 1 Kontunaga itu menuntut kepala sekolah terkait dengan pengelolaan dana BOS. 

Kapolsek Kontunaga Iptu Fajar mengatakan aksi tersebut diterima langsung oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Kontunaga Asmatifa berserta staf dan Kepala Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Muna Yamir.

Ia menyebutkan beberapa tuntutan para siswa tersebut terkait dana BOS, yakni meminta klarifikasi kepada kepala sekolah untuk menjawab mengapa dana BOS sekolah dialihkan dari rekening sekolah ke rekening pribadinya.

"Dijawab Kepala Sekolah (pemindahan dana itu bukan kemauan saya, tetapi karena ada sesuatu atau kondisi tertentu dan dalam waktu sementara saja. Dan mengenai masalah pemindahan itu jangan dipersoalkan, karena saya sudah diperiksa oleh pihak inspektorat dan tidak ada penyimpangan penggunaan anggaran)," ucap Fajar kepada JPNN.com melalui pesan WhatsApp.

Selain itu, lanjutnya, para siswa itu juga menanyakan kegiatan sekolah tidak pernah dilaksanakan. Hal itu juga dijawab oleh Kepala Sekolah karena situasi saat itu masih gencar-gencarnya pandemi Covid-19, jadi kegiatan ditiadakan karena sesuai anjuran.

Kepada Kepala Cabang Dinas Dikbud Kabupaten Muna Yamir, siswa juga menyampaikan aspirasinya dengan meminta kepala sekolah diganti. 

"Kami ingin kepala sekolah diganti dan kami ingin segala fasilitas yang dibutuhkan sekolah diadakan. Serta kegiatan sekolah jangan ditiadakan," sahut para siswa-siswi SMAN 1 Kontunaga.

Para siswa-siswi SMAN 1 Kontunaga itu demo menuntut kepala sekolah agar diganti.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia