Mahasiswa UGM KKN di Kabupaten Muna, Apa yang Dicari?
Sabtu, 02 Juli 2022 – 18:01 WIB
Ia menuturkan bahwa untuk memenuhi ruang sosialiasi dan diskusi antara mahasiswa dan masyarakat, pihaknya telah melakukan pelatihan penggerak desa yang akan dilakukan oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN PPM UGM Unit 2022SG001 Samsul Maarif bersama Julianus Limbeng yang dilakukan, pada 27 hingga 29 Juni 2022 lalu di Balai Desa Latompa.
“Mahasiswa mempunyai kelebihan, masyarakat Desa Latompa mempunyai kelebihan, sehinga perlu dilaksanakan pelatihan untuk menangkap aspirasi masyarakat dalam perumusan program kerja tim KKN," ungkap Samsul Marif.
Diskusi antara mahasiswa dengan masyarakat, lanjutnya, akan menghasilkan identifikasi permasalahan dan kebutuhan sehingga dapat diejawantahkan dalam bentuk program.
“Prinsip kerja kolaboratif antara mahasiswa dengan masyarakat -yang menjadi penggerak desa, sangat penting supaya program yang dijalankan dapat berjalan berkelanjutan dan menjadi pilot project untuk program serupa. Apa bila di Desa Latompa berhasil bukan tidak mungkin desa sekitar, bahkan desa di luar Kabupaten Muna pun ikut terinspirasi," pungkasnya. (mcr6/jpnn)
KKN PPM UGM itu dilakukan di Desa Latompa, Kecamatan Maligano, Kabupaten Muna untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Redaktur : Arwan Mannaungeng
Reporter : La Ode Muh. Deden Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News