Video Pasien Rumah Sakit Meninggal di Kantor Dukcapil Viral

sultra.jpnn.com, BULUKUMBA - Video pasien rumah sakit meninggal dunia di Kantor Dinas Dukcapil Bulukumba, Sulawesi Selatan (Sulsel) mendadak viral.
Belakangan di ketahui, pasien itu bernama Amiluddin (55). Kehadiran almarhum di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Bulukumba karena keperluan administrasi perekaman KTP elektronik.
e-KTP menjadi syarat untuk mengurus BPJS Kesehatan karena yang bersangkutan belum punya kartu tanda penduduk.
Dari video berdurasi 59 detik yang beredar, Amiluddin sempat diambil sidik jarinya saat perekaman data e-KTP. Dia didampingi keluarganya dan terlihat sudah tampak lemah.
Tak lama berselang, di kursi tunggu, dia sudah terbaring dan dinyatakan meninggal dunia pada Selasa (15/3).
Pihak RSUD Bulukumba membenarkan Amiluddin adalah pasiennya. Kasubag Publikasi Humas Pemda Bulukumba Andi Ayatullah Ahmad mengatakan, Amiluddin sudah tiga hari dirawat.
Baca Juga:
Amiluddin harus menjalani operasi karena penyakit yang dideritanya. "Harus dioperasi karena penyumbatan usus," kata Ahmad, Rabu (16/3). (jpnn)
Video pasien rumah sakit meninggal dunia di Kantor Dinas Dukcapil Bulukumba, Sulawesi Selatan (Sulsel) mendadak viral.
Redaktur & Reporter : Arwan Mannaungeng
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News