Tilang Elektronik Mulai 1 September 2022 Diberlakukan di Kendari

Rabu, 27 Juli 2022 – 21:40 WIB
Tilang Elektronik Mulai 1 September 2022 Diberlakukan di Kendari - JPNN.com Sultra
Kapolresta Kendari Kombes Pol Muhammad Eka Faturrahman (kiri) saat merilis soal tilang elektronik yang bakal diberlakukan 1 September 2022, Rabu (27/7/2022). Foto ANTARA

Ketiga, berboncengan lebih dari dua orang melanggar Pasal 292 juncto Pasal 106 ayat (9) ancaman pidana kurungan atau denda Rp 250 ribu. Keempat, tidak menggunakan helm SNI melanggar Pasal 291 juncto Pasal 106 ayat (8) diancam pidana kurungan satu bulan atau denda Rp 250 ribu.

Kelima, berkendara di bawah pengaruh alkohol melanggar Pasal 311 diancam pidana kurungan satu tahun atau denda Rp 3 juta. Keenam, melawan arus (contra flow) melanggar Pasal 287 ayat (1) juncto Pasal 106 ayat (4) huruf (a) dan (b), diancam pidana kurungan dua bulan atau denda Rp 500 ribu.

Ketujuh, tidak menggunakan sabuk pengaman (safety belt) melanggar Pasal 289 juncto Pasal ayat 106 (6) terancam pidana kurungan satu bulan atau denda Rp250 ribu.

"Untuk pelanggaran atensi yaitu pelanggaran over dimensi dan over loading Pasal 277 ancaman pidana kurungan dua bulan atau denda Rp500 ribu," jelas dia.

Sebelum menerapkan sistem ini jajaran Satuan Lalulintas Polresta Kendari lebih dulu melakukan tahapan sosialisasi tilang elektronik kepada masyarakat selama sebulan.

Polresta Kendari mengimbau kepada seluruh pengendara baik roda dua maupun roda empat agar menaati seluruh peraturan yang telah ditetapkan demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan saat berlalu lintas di jalan raya. (ant/jpnn)

Sistem tilang elektronik melalui Electronic-Traffic Law Enforcement (E-TLE) akan diberlakukan Polresta Kendari mulai 1 September 2022.

Redaktur & Reporter : Arwan Mannaungeng

Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia