Ketua Umum Gelora Indonesia Anis Matta Anggap Penundaan Pemilu Bukan Isu Menarik

Kamis, 24 Maret 2022 – 08:29 WIB
Ketua Umum Gelora Indonesia Anis Matta Anggap Penundaan Pemilu Bukan Isu Menarik - JPNN.com Sultra
Ketua Umum Gelora Indonesia Anis Matta Anggap Penundaan Pemilu Bukan Isu Menarik. Foto Instagram

sultra.jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Gelora Indonesia Anis Matta Anggap Penundaan Pemilu Bukan Isu Menarik

Ketua Umum Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta menilai wacana penundaan pemilu 2024 bukan isu menarik yang perlu dibahas. Alasannya, menteri dan tokoh partai politik yang mewacanakan tidak punya narasi kuat.

"Kami tidak melihat ini sebagai isu menarik karena logika yang diangkat di balik wacana penundaan pemilu memang sama sekali tak menarik," kata Anis dalam diskusi daring yang disiarkan Gelora TV, Rabu (23/3).

Mereka yang menggulirkan wacana penundaan Pemilu 2024 sejauh ini ada lima tokoh. Mereka adalah:

  1. Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia
  2. Ketua Umum Partai Kebangkita Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar
  3. Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan
  4. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan
  5. Ketua Umum Golkar Airlangga Hartato

Baca selengkapnya di sini: 

Lima Sosok di Balik Wacana Penundaan Pemilu 2024

Namun, pria kelahiran Bone, Sulawesi Selatan itu mengatakan parpolnya tetap memantau isu penundaan pemilu meskipun pihak pendukung tidak memiliki narasi kuat.

"Tetap perlu mendengarkan wacana ini secara lebih detail karena walaupun Partai Gelora menolak, tetap kami memantau perkembangannya secara terus menerus," beber Anis seperti yang dilansir JPNN.

Ketua Umum Gelora Indonesia Anis Matta tidak tertarik membahas penundaa pemilu 2024 karena pewana membangun narasi yang rapuh.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia