Polisi Ungkap Praktik Jual Telur Busuk Bulan Ramadan

Selasa, 19 April 2022 – 06:53 WIB
Polisi Ungkap Praktik Jual Telur Busuk Bulan Ramadan - JPNN.com Sultra
Truk bermuatan telur busuk yang diberhentikan saat di Jalan Raya Mlirip, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto. Foto: Dok. Pribadi Supri untuk JPNN.

sultra.jpnn.com, MOJOKERTO - Polisi berhasil mengungkap praktik jual telur busuk bulan ramadan. Permintaan telur yang tinggi dan modal yang sedikit menjadikan bisnis telur ini sangat menggiurkan.

Praktik jual telur busuk itu terungkap saat sebuah truk diamankan Polres Mojokerto pada Kamis (7/4) lantaran memuat telur berbau tak sedap. Kasus tersebut pun dikembangkan hingga terkuak praktik penjualan telur busuk di Kota Mojokerto, Jawa Timur selama Ramadan ini.

Kapolres Mojokerto Kota AKBP Rofik Ripto Himawan mengaku pihaknya mendapatkan informasi peredaran telur yang diduga tidak layak konsumsi masuk ke wilayah setempat.

"Dari hasil ungkap kasus tempat kejadian perkara, ditemukan ada satu unit truk yang memuat telur," kata Rofik seperti yang dilansir JPNN Jatim. 

Truk itu lantas disita dan muatannya diuji lab. Walhasil, pihaknya mengetahui bahwa kondisi telur itu memang tak layak untuk dikonsumsi.

Polisi lantas melakukan penyelidikan terkait dengan kasus tersebut.

"Terungkap jika telur itu berasal dari salah satu CV di Jombang. Polisi juga telah menangkap seorang tersangka berinisial MH," ujarnya.

Dia mengatakan telur busuk tersebut rencananya diedarkan di wilayah Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto.

Polisi berhasil mengungkap praktik jual telur busuk bulan ramadan yang diawali dari truk yang memuat telur dengan bau tak sedap
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia