Viral, Kades Bersurat Kepada Pengusaha Minta THR Rp 60 Juta

Rabu, 27 April 2022 – 08:54 WIB
Viral, Kades Bersurat Kepada Pengusaha Minta THR Rp 60 Juta - JPNN.com Sultra
Viral, Kades Bersurat Kepada Pengusaha Minta THR Rp 60 Juta. Foto: Ricardo/JPNN.com

sultra.jpnn.com, TANGERANG - Kelakuan kepala desa yang satu ini mendadak jadi viral dan menjadi perbincangan di media sosial. Aksinya tergolong berani, dengan memanfaatkan jabatannya sebagai aparat desa, dia bersurat kepada pengusaha dengan meminta THR Rp 60 juta.

Hal itu terlihat dari surat permohonan tunjangan hari raya (THR) yang diedarkan oleh Pemerintah Desa Sukadamai, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten.

Surat tersebut bernomor 003.2/03Ds.Skd/IV/2022 dikeluarkan pada tanggal 06 April 2022. Surat permohonan THR ditujukan kepada para pengusaha setempat.

“Dengan surat ini pemerintah Desa Sukadamai mengajukan kepada pengusaha dan perusahaan untuk dapat kiranya memberikan bantuan THR dengan nominal Rp 60 juta."

Beredarnya surat permohonan THR dari Pemerintah Desa langsung direspons Camat Cikupa Abdullah. Dia mengatakan surat permohonan THR yang dikeluarkan Kepala Desa Sukadamai sudah ditarik kembali.

“Sudah beres, surat penarikan atau pembatalan sudah dikirim kembali,” kata Abdullah kepada Tangerang Ekspres, Selasa (26/4).

Abdullah pun menunjukkan foto surat penarikan kembali permohonan THR dengan nomor 003.2/04-Ds.Skd/IV/2022, dengan perihal pembatalan surat permohonan tunjangan hari raya.

Surat tersebut dibuat pada 11 April 2022 dengan ditandatangani Kades Sukadamai Sukiat dan stempel desa.

Viral, Kades Bersurat Kepada Pengusaha Minta THR Rp 60 Juta. Surat itu jelas dibubuhi tanda tangan dan stempel
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia