Kenaikan Tarif Listrik, Ada 12.206 Pelanggan di Sultra Terkena

Rabu, 06 Juli 2022 – 08:10 WIB
Kenaikan Tarif Listrik,  Ada 12.206 Pelanggan di Sultra Terkena  - JPNN.com Sultra
Manager PLN UP3 Kendari Albert Safaria. Foto : Source for Jpnn.com

sultra.jpnn.com, KENDARI - Perusahaan Listrik Negara (PLN) resmi memberlakukan kenaikan tarif listrik kepada golongan masyarakat mampu untuk kategori tarif rumah tangga 3.500 Volt Ampere (VA) ke atas dan golongan pemerintah per 1 Juli 2022.

Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Kendari Albert Safaria mengatakan dengan adanya kenaikan tarif tersebut, pihaknya akan melakukan sosialisasi kepada seluruh pelanggan.

"Terkhusus untuk yang mengalami kenaikan atau terkena adjusment tersebut," ucap Albert, Selasa (5/7).

Ia menyebutkan untuk di wilayah kerja UP3 Kendari ada 12.206 pelanggan yang terkena dengan kenaikan tarif listrik tersebut.

Adapun wilayah kerja UP3 Kendari, lanjutnya, dari 17 Kabupaten/Kota di Sultra, pihaknya melayani sebanyak sembilan Kabupaten/Kota dengan tujuh unit layanan yang tersedia.

"Total pelanggan kami ada 475.365 pelanggan, dan yang kena kenaikkan tarif sebanyak 2,57 persen," jelasnya. (mcr6/jpnn)

Sebanyak 12.206 pelanggan PLN UP3 Kendari yang terdaftar dalam kenaikkan tarif listrik.

Redaktur : Arwan Mannaungeng
Reporter : La Ode Muh. Deden Saputra

Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia