6 Fakta Penemuan Rekaman CCTV Penembakan Brigadir J di Rumah Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo

Jumat, 22 Juli 2022 – 04:37 WIB
6 Fakta Penemuan Rekaman CCTV Penembakan Brigadir J di Rumah Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo - JPNN.com Sultra
CCTV kompleks yang diletakkan di tembok pembatas antara garasi bagian depan rumah Irjen Ferdy Sambo dengan tetangga. Foto: Mercurius Thomos Mone/JPNN.com

sultra.jpnn.com, JAKARTA - Penemuan rekaman CCTV penembakan Brigadir J alias Nofryansyah Yosua Hutabarat di rumah dinas mantan Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo bakal menjadi pembuka tabir.

Rekaman closed-circuit television (CCTV) atau kamera pengintai ditemukan Tim khusus bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

"Kami sudah menemukan CCTV yang bisa mengungkap secara jelas tentang konstruksi kasus ini," kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo seeprti yang dikutip dari JPNN, Kamis (21/7).

Berikut 6 Fakta Penemuan Rekaman CCTV Penembakan Brigadir J di Rumah Kadiv Propam:

1. Ada 6 Kamera CCTV Mengawasi Rumah Irjen Ferdy Sambo

Ada enam CCTV di sekitar area rumah Irjen Ferdy Sambo, Kompleks Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Rumah yang terletak di pertigaan jalan di kompleks tersebut menjadi tempat kejadian perkara (TKP) baku tembak antar anggota polisi yang menewaskan Nofryansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Dari hasil pantauan JPNN.com, rumah tersebut sampai saat ini masih dipasang garis polisi yang dibentang dari gerbang garasi depan sampai ke bagian samping.

Terdapat enam buah CCTV yang memantau area di sekitar rumah mantan Kadiv Propam tersebut. Dua di antaranya berada di dalam halaman rumah.

Salah satu terletak di pagar, tepatnya tikungan pertigaan mengarah ke garasi samping rumah.

Rekaman closed-circuit television (CCTV) atau kamera pengintai di rumah Irjen Ferdy Sambo ditemukan Tim khusus bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia