BI Mencatat Ekonomi Sultra Tumbuh Positif 6,09 persen

Jumat, 12 Agustus 2022 – 22:42 WIB
BI Mencatat Ekonomi Sultra Tumbuh Positif 6,09 persen - JPNN.com Sultra
Kepala BI Sultra Doni Septadijaya (kiri) saat menjelaskan pertumbuhan ekonomi di Sultra pada bincang media di Kendari, Jumat (12/8/2022). Foto ANTARA

sultra.jpnn.com, KENDARI - Ekonomi Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) tetap tumbuh positif. Pertumbuhan ekonomi di Bumi Anoa karena didukung kemampuan ekspor Sultra yang cukup tinggi terutama pada komoditas strategis unggulan di sektor pertambangan.

Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Sulawesi Tenggara mencatat perekonomian tumbuh positif sebesar 6,09 persen hingga posisi Triwulan II di 2022.

Kepala BI Sultra Doni Septadijaya mengatakan kondisi tersebut lebih tinggi dibandingkan Triwulan sebelumnya yang tumbuh sebesar 5,07 persen, dan lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan ekonomi nasional yang tercatat sebesar 5,44 persen.

"Ekonomi Sultra mampu tetap tumbuh tinggi, kita tumbuh sebesar 6,09 persen, lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 5,44 persen," kata Doni di Kendari pada bincang media, Jumat (12/8).

Menurut Doni, ekonomi Sulawesi Tenggara yang mampu tetap tumbuh positif dipasok oleh kemampuan ekspor Sultra yang cukup tinggi terutama pada komoditas strategis unggulan di sektor pertambangan.

Dia menjelaskan laju pertumbuhan terjadi pada lapangan usaha industri pertanian, industri pengolahan dan perdagangan seiring dengan peningkatan aktivitas masyarakat dan aktivitas pelaku usaha.

Ia menambahkan, pertumbuhan lebih tinggi terpengaruh oleh kinerja konsumsi pemerintah yang mengalami kontraksi seiring penurunan belanja pemerintah dan melambatnya pertumbuhan pembentukan modal tetap bruto (PMTB).

"Selain konsumsi yang cukup tinggi ini juga dipasok oleh kemampuan ekspor Sultra yang cukup tinggi terutama terkait dengan komoditas strategis unggulan utamanya adalah pertambangan, dengan adanya pertambangan ini kita mendapat keuntungan dari krisis global," kata Doni. (ant/jpnn)

Ekonomi Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) tetap tumbuh positif sebesar 6,09 persen hingga posisi Triwulan II di 2022.

Redaktur & Reporter : Arwan Mannaungeng

Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia