Polwan Asal Sultra Terpilih Jadi MC di Perayaan HUT RI ke-77 di Istana Merdeka
sultra.jpnn.com, KENDARI - Seorang Polisi Wanita (Polwan) asal Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) bernama Ragil Rahmi Lestari terpilih menjadi Master of Ceremony (MC) pada perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-77 di Istana Merdeka, Jakarta.
Polwan berpangkat Briptu itu terpilih setelah melakukan proses seleksi yang cukup panjang.
Ragil mengatakan seleksi tersebut dimulai sejak Maret 2022 lalu bersama Polwan se-Indonesia yang ikut mendaftar untuk menjadi MC di istana.
"Mulai dari seleksi psikologi, jasmani hingga kemampuan menjadi MC," ucap Ragil kepada JPNN.com melalui telepon seluler, Selasa (16/8).
Ia menyebutkan tahap seleksi awal, dirinya berhasil menunjukan kemampuannya dan terpilih untuk masuk ke seleksi lanjutan.
Ragil mengungkapkan seleksi lanjutan itu dilakukan bersama TNI-Polri pada Juli 2022. Ketika terpilih, dia pun mengikuti pelatihan di Cibubur Jawa Barat (Jabar) sejak 1 hingga 12 Agustus.
Baca Juga:
"Alhamdulillah pada saat gladi bersih, di situ diumumkan saya mewakili Matra Polri," katanya.
Polisi pemilik dua bengkok di pundaknya itu mengaku memang sering menjadi MC pada kegiatan-kegiatan di Polda Sultra, baik rapat maupun apel.
Polisi Wanita (Polwan) asal Polda Sultra terpilih untuk menjadi MC di perayaan HUT RI ke-77 di Istana Merdeka.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News