Gubernur Ali Mazi Urai Pesan Moral di Balik Tema HUT Kemerdekaan di Hadapan Anggota DPRD Sultra

Rabu, 17 Agustus 2022 – 05:28 WIB
 Gubernur Ali Mazi Urai Pesan Moral di Balik Tema HUT Kemerdekaan di Hadapan Anggota DPRD Sultra - JPNN.com Sultra
Gubernur Ali Mazi Urai Pesan Moral di Balik Tema HUT Kemerdekaan di Hadapan Anggota DPRD Sultra. Foto Antara

sultra.jpnn.com, KENDARI - Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi mengurai pesan moral di balik tema peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Proklamasi Kemerdekaan Indonesia tahun 2022 di hadapan anggota DPRD Sultra.

Ali Mazi mengatakan tema peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Proklamasi Kemerdekaan Indonesia Tahun 2022 ini yakni “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat” mengandung pesan moral dalam percepatan pembangunan.

Selain itu, juga untuk memacu gairah dan motivasi kerja semua komponen bangsa, agar melakukan langkah-langkah percepatan dalam pembangunan usai terpaan badai pandemi COVID-19 selama dua tahun terakhir.

"Sehingga kondisi ekonomi bangsa kita dapat pulih dan bangkit lebih cepat serta lebih tangguh di tengah kondisi ekonomi global ke depan yang diprediksi melemah," ujar Ali Mazi saat membawa sambutan pada Rapat Paripurna DPRD Sultra dengan agenda pokok mendengarkan pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia, Selasa (16/8).

Ali Mazi kemudian mengajak kepada DPRD bersama segenap komponen pembangunan di daerah ini, dengan dilandasi rasa cinta dan bangga menjadi warga Sulawesi Tenggara mendukung percepatan pemulihan ekonomi.

Ia mengajak pula untuk mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia dengan seksama. Pidato tersebut penting bagi Bangsa Indonesia untuk menyimak berbagai kebijakan pemerintah yang dapat menjadi pijakan dalam melaksanakan pembangunan di Sulawesi Tenggara, utamanya di tahun 2023 mendatang.

"Peringatan HUT ke-77 Proklamasi Kemerdekaan RI, momentum untuk terus bersatu dan bersinergi dalam optimalisasi pengelolaan dan pemanfaatan potensi daerah, demi percepatan pemulihan dan penguatan ekonomi Sultra untuk ekonomi Indonesia yang lebih kuat dan maju,” katanya. 

Gubernur Ali Mazi menyampaikan Proklamasi Kemerdekaan Bangsa Indonesia adalah hasil dari perjuangan yang telah sekian lama diupayakan melalui tetesan keringat dan darah anak-anak bangsa yang membasahi bumi pertiwi, serta dengan pengorbanan tenaga, waktu, harta benda, bahkan jiwa raga para pendahulu demi membebaskan negeri ini dari kolonialisme.

Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi mengurai pesan moral di balik tema peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia