Pasien Suspek Cacar Monyet Ditemukan di Sulsel

Rabu, 24 Agustus 2022 – 15:01 WIB
Pasien Suspek Cacar Monyet Ditemukan di Sulsel - JPNN.com Sultra
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan Arman Bausat. Foto Antara

"Paling penting ini sosialisasi ke masyarakat. Saya yakin masyarakat kan sudah ada pengalaman dengan COVID-19, penanganannya sama, mencegah penularan. Intinya protokol kesehatan," kata Arman.

Penyakit cacar monyet bisa menular dari binatang ke manusia dan dari manusia ke manusia.

Cacar monyet bisa menular dari binatang ke manusia melalui kontak langsung dengan darah, cairan tubuh, atau lesi kulit dan mukosa dari hewan yang terinfeksi virus penyebab cacar monyet.

Sedangkan penularan cacar monyet dari manusia ke manusia bisa terjadi akibat kontak dengan sekresi saluran respirasi, lesi kulit dari orang yang terinfeksi, atau benda-benda yang terkontaminasi virus.

Gejala cacar monyet pada umumnya demam, sakit kepala, nyeri otot, pembengkakan kelenjar getah bening, dan munculnya ruam di kulit. (ant/jpnn)

Selain mengalami gejala demam, pasien tersebut juga menderita ruam kulit seperti gejala umumnya yang menderita cacar monyet.

Redaktur & Reporter : Arwan Mannaungeng

Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia