Viral Video Bos Tambang Intimidasi Warga, Komnas HAM ke Konkep

Sabtu, 19 Maret 2022 – 13:07 WIB
Viral Video Bos Tambang Intimidasi Warga, Komnas HAM ke Konkep - JPNN.com Sultra
Foto bersama tim Komnas HAM bersama Pemda Konkep. Foto : Dok. Pemda Konkep
Sementara itu, saat dihubungi terpisah melalui telepon selulernya, Kepala Perwakilan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Konkep Muhammad Rahman yang juga turut hadir dalam pertemuan itu menyebutkan dirinya juga telah memberikan data-data kepemilikan lahan di daerah tersebut kepada Komnas HAM.

 

Bahkan, kata Rahman, selain telah melihat dokumen kepemilikan lahan Wa Asina yang telah dijual ke PT Gema Kreasi Perdana (GKP), pihaknya juga sudah melakukan pengukuran langsung ke lokasi.

"Tumpang tindih sertifikat tidak ada. Yang ada hanya saling klaim saja, saya rasa persoalan yang ada dapat diselesaikan dengan bijak karena warga di lokasi semua pada dasarnya bersaudara," ungkap Rahman saat dihubungi melalui telepon seluler, Jumat (18/3).

Dengan segala upaya yang telah dilakukan Pemda Konkep, Rahman yang juga adalah Kepala BPN Konawe itu menegaskan pihaknya siap mendukung hadirnya investasi asalkan masyarakat tidak terzalimi. (mcr6/jpnn)
Tim Komnas HAM melakukan kunjungan ke Konawe Kepulauan karena video keributan yang beredar antara pihak PT GKP dan warga setempat.

Redaktur : Arwan Mannaungeng
Reporter : La Ode Muh. Deden Saputra

Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia