Bangkit di Tengah Pandemi, Wali Kota Sulkarnain Ramaikan Kendari Food Festival

Jumat, 25 Maret 2022 – 09:50 WIB
Bangkit di Tengah Pandemi, Wali Kota Sulkarnain Ramaikan Kendari Food Festival - JPNN.com Sultra
Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir ikut meramaikan dan memberi semangat pelaku UMKM di Kendari Food Festival agar bangkit di tengah pandemi. Foto Antara

sultra.jpnn.com, KENDARI - Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir membangkitkan semangat para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Dia ingin pelaku UMKM bangkit di tengah pandemi Covid-19 dengan menggelar Kendari Food Festival di pelataran Tugu Religi MTQ Kota Kendari.

Wali Kota Sulkarnain juga mengajak semua pihak bersama-sama membangkitkan semangat pelaku UMKM khususnya di bidang kuliner agar tetap eksis meski di masa pandemi saat ini.

"Kita ramaikan (Kendari Food Festival), mudah-mudahan ini menjadi momentum untuk kebangkitan ekonomi khususnya kuliner di Kota Kendari," ujar Sulkarnain, Kamis (24/6).

Wali Kota Kendari bersama Kadis Pariwisata Sultra Belli Harli Tombili berkesempatan untuk mencicipi hasil masakan dari peserta lomba masak Kendari food festival. Tak hanya itu, Sulkarnain juga terlihat mengajak pelaku UMKM berswafoto bersama.

Diketahui, Kendari Food Festival yang sebelumnya sempat ditunda dua tahun terakhir akibat pandemi COVID-19. Kegiatan yang dibuka oleh Kepala Seksi Promosi Pariwisata Nusantara dan Mancanegara Dinas Pariwisata Sultra Hasdiana pada Selasa (22/3) lalu akan berlangsung hingga 26 Maret 2022 di pelataran Tugu Religi MTQ Kota Kendari.

Kegiatan tahunan ini melibatkan berbagai pelaku UMKM kuliner yang ada di Kota Kendari utamanya yang tergabung dalam Komunitas Kuliner Kendari (Tripel-K) seperti Waroeng Nasi Bakar, Donat Kampoeng Coba Rasa, Nasi Uduk Bang Reza, Roti Bakar Husen.

Selanjutnya, UMKM kuliner Ayam Sultra, Respita Food, UKH Tea Drink, Donat Kentang Mabaya, King Tea, Pempek Bos, Ayam Chaky, Sao-Sao Corner, Mr. Sabu, Cendolsin, Dyast, Vimi, House of drink Reyhan dan UMKM kuliner brand lainnya. (antara/jpnn)

Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir ikut meramaikan dan memberi semangat pelaku UMKM di Kendari Food Festival agar bangkit di tengah pandemi.

Redaktur & Reporter : Arwan Mannaungeng

Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia