Tausiah Ramadan Khofifah: Dia Mungkin Lupa Dirinya, Tetapi tidak dengan Tuhannya

Minggu, 03 April 2022 – 09:14 WIB
Tausiah Ramadan Khofifah: Dia Mungkin Lupa Dirinya, Tetapi tidak dengan Tuhannya - JPNN.com Sultra
Tausiah Ramadan Khofifah Indar Parawansa: Dia Mungkin Lupa Dirinya, tapi tidak dengan Tuhannya

sultra.jpnn.com, KENDARI - Mengawali hari pertama Ramadan 1443 Hijriah, Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa memberikan tausiah. Tausiah singkat Khofifah memberi pesan yang mendalam akan pentingnya mengingat Allah Maha Pencipta.

Dengan menampilkan video orang gila yang lagi salat di trotoar, Khofifah menyertakan pesan "Dia Mungkin Lupa dengan Dirinya, tapi tidak dengan Tuhannya." tulis Khofifah beberapa jam yang lalu di akun miliknya @khofifah.ip di instagram.

Sementara di keterangannya, ketua umum PP Muslimat Nahdlatul Ulama itu mengingatkan kepada para pengikutnya jangan pernah meninggalkan salat.

Khofifah menyertakan seruannya itu dengan sabda Rasalullah Mumammad SAW.

"Sesungguhnya amal yang pertama kali dihisab pada seorang hamba pada hari kiamat adalah salatnya. Maka, jika salatnya baik, sungguh ia telah beruntung dan berhasil. Dan jika shalatnya tidak baik, sungguh ia telah gagal dan rugi. Jika berkurang sedikit dari salat wajibnya, maka Allah Ta'ala berfirman, 'Lihatlah apakah hamba-Ku memiliki salat sunnah.' Maka disempurnakanlah apa yang kurang dari sholat wajibnya. Kemudian begitu pula dengan seluruh amalnya." (HR. Tirmidzi dan An Nasa'i).

Beragam komentar dari pengikut Khoifah. Ada yang membalas candaan dan juga yang menimpali serius.

"Subhanallah...luar biasa," tulis @nurul.ansori.902

"Ada juga yg ingat Tuhanya dan sadar siapa dirinya, tapi lupa tempatnya," kata subiyantoro.bagoes.

Mengawali hari pertama Ramadan 1443 Hijirah, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa memberikan tausiah ramadan.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia