Miliki Sabu-sabu Sebanyak 1,4 Kg, Dua Pemuda di Kendari Dibekuk Polisi

Rabu, 25 Mei 2022 – 13:13 WIB
Miliki Sabu-sabu Sebanyak 1,4 Kg, Dua Pemuda di Kendari Dibekuk Polisi - JPNN.com Sultra
Kapolresta Kendari Kombes Muh Eka Faturrahman (kiri) saat melakukan konfrensi pers di Lobi Polresta Kendari. Foto : La Ode Muh Deden Saputra/JPNN.com

sultra.jpnn.com, KENDARI - Satuan Reserse dan Narkoba (Sat Resnarkoba) Polresta Kendari meringkus dua pemuda bernama Andi Pupunk (28) dan Alby Samiri (21), Selasa (24/5) sekira pukul 22.00 WITA.

Keduanya diringkus karena kedapatan memiliki narkotika jenis sabu-sabu seberat 1.473 gram.

Kapolresta Kendari Kombes Muh Eka Faturrahman mengatakan kedua pelaku ditangkap di Jalan Gunung Nipa-nipa, Kelurahan Tobuha, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Ia mengungkapkan di Tempat Kejadian Perkara (TKP) pertama didapat sembilan gram sabu-sabu, kemudian dilakukan pengembangan di rumah salah seorang pelaku di Jalan Mekar Jaya 1, Kelurahan Kadia, Kecamatan Kadia, Kota Kendari.

"Di rumahnya itu ditemukan sebanyak 1.464 gram sabu-sabu. Jadi, totalnya ada sebanyak 1.473 gram," ucap Kombes Muh Eka Faturrahman kepada JPNN.com saat melakukan konferensi pers di lobi Polresta Kendari, Rabu (25/5).

Polisi pemilik tiga melati di pundaknya itu juga mengatakan pelaku mengakui barang haram tersebut diperoleh dari seseorang yang bernama Andi di Kota Kendari dengan cara berkomunikasi melalui telepon seluler.

"Dia diarahkan untuk ambil itu sabu-sabu dan akan diarahkan lagi untuk bawakan sama orang yang dia belum dapat infonya sudah ditangkap lebih dulu oleh polisi," katanya.

Salah seorang pelaku bernama Andi Pupunk mengatakan dirinya baru pertama kali melakukan transaksi sabu-sabu itu dan dijanjikan upah yang fantastis oleh Andi apabila berhasil mengirimkan barang haram tersebut.

Kedua pelaku diringkus karena kedapatan memiliki narkotika jenis sabu-sabu dengan berat 1,4 Kg.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia