Kopi Tolaki Diupayakan Tembus Pasar Internasional

Rabu, 20 Juli 2022 – 06:44 WIB
Kopi Tolaki Diupayakan Tembus Pasar Internasional - JPNN.com Sultra
Kepala BI Sultra Doni Saptadijaya. Foto Antara

sultra.jpnn.com, KENDARI - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Sulawesi Tenggara (Sultra) berupaya Kopi Tolaki menembus pasar intenasional.

Produk lokal Kopi Tolaki di Kota Kendari merupakan minuman unggulan dari usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang bernilai ekspor.

Kepala BI Sultra Doni Saptadijaya mengatakan dalam waktu dekat pihaknya akan meluncurkan Desa Devisa Kopi Tolaki sebagai produk unggulan yang bisa menembus pasar internasional.

"Komoditas yang akan didorong UMKM Sultra terutama terkait dengan ekspor, kami berencana untuk mengembangkan yang namanya Kopi Tolaki untuk menjadi produk unggulan UMKM yang bernilai ekspor," kata Doni saat jumpa pers di Kendari, Selasa (19/7).

Ia mengaku, pihaknya telah melakukan pengembangan pada produk tersebut sebagai UMKM binaan, apalagi produk kopi tersebut telah dilakukan pemasaran secara internasional.

Meski begitu, produk Kopi Tolaki akan terus dikenalkan kepada masyarakat luas baik domestik hingga internasional melalui pameran UMKM Sultra yang bakal dilakukan pada 20 sampai 23 Juli di pelataran Tugu Religi MTQ Kota Kendari.

"Ini akan menjadi salah satu momen penting buat kita semua besok bagaimana Kopi Tolaki ini bisa menembus pasar Internasional," ujar dia.

Menurutnya, melalui pameran yang bakal diikuti 44 pelaku UMKM se-Sultra akan memberi manfaat positif salah satunya bakal mempertemukan para pelaku usaha dengan calon pembeli baik di tingkat nasional maupun internasional. Selain itu, sektor ini juga akan dipertemukan dengan pihak perbankan untuk aspek pembiayaan.

Produk lokal Kopi Tolaki di Kota Kendari merupakan minuman unggulan dari usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang bernilai ekspor.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia