Kenali Lebih Awal Penyakit Jantung Bawaan pada Anak

Rabu, 23 Maret 2022 – 08:07 WIB
Kenali Lebih Awal Penyakit Jantung Bawaan pada Anak - JPNN.com Sultra
Kenali Lebih Awal Penyakit Jantung Bawaan pada Anak. Ilustrasi Antara/pexels

sultra.jpnn.com, JAKARTA - Data Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia (PERKI) mengungkapkan, angka kejadian penyakit jantung bawaan (PJB) di Indonesia yang diperkirakan mencapai 43.200 kasus dari 4,8 juta kelahiran hidup (9 : 1.000 kelahiran hidup) setiap tahunnya.

30 persen di antaranya memperlihatkan gejala pada minggu-minggu pertama kehidupan. Sebagian besar pasien PJB terabaikan atau tidak ditangani dengan benar.

PJB dapat disebabkan karena malnutrisi atau infeksi yang dialami selama masa kehamilan.

Untuk menghindari kasus PJB berakhir dengan kematian, perlu dilakukan pengenalan lebih awal gejalanya. Hanya saja, diagnisis dini dan penanganan menjadi masalah utama dari PJB karena sebaran fasilitas yang tidak merata di Indonesia.

"Kesadaran masyarakat akan pentingnya skrining memang belum masif, ditambah lagi belum banyak cardio center yang mampu melakukan upaya skrining penyakit jantung bawaan," kata spesialis jantung dan pembuluh darah, yaitu dr. Radityo Prakoso, Sp.JP(K), Rabu (23/3).

Dia menuturkan, seiring dengan kemajuan teknologi di bidang kedokteran, khususnya dalam bidang intervensi kardiologi anak, sebagian anak penderita PJB tidak perlu lagi mengalami operasi atau pembedahan terbuka.

Metode pilihan utama untuk menangani kasus PJB tertentu adalah prosedur intervensi menggunakan kateter.

Intervensi menggunakan kateter memiliki beberapa keuntungan di antaranya risiko atau komplikasi relatif lebih rendah, masa rawat di rumah sakit dan waktu pemulihan yang lebih singkat, serta biaya yang lebih murah.

Untuk menghindari kasus penyakit jantung bawaan berakhir dengan kematian, perlu dilakukan pengenalan lebih awal gejalanya.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia