Angelina Sondakh Bebas Setelah 10 Tahun Dipenjara: Menangis di Pusara, Tak Mau Jadi Politikus

Jumat, 04 Maret 2022 – 08:36 WIB
Angelina Sondakh Bebas Setelah 10 Tahun Dipenjara: Menangis di Pusara, Tak Mau Jadi Politikus - JPNN.com Sultra
Angelina Sondakh dan putranya, Keanu Massaid. Foto: Romaida/JPNN.com

Trauma Politik

Kuasa hukum Angelina Sondakh, Krisna Murti menyampaikan kliennya kapok menjadi politisi. Angie-sapaan Angelina Sondakh-, mengalami trauma terhadap politik.

"Dia sampaikan saya, dia trauma terhadap politik, dia enggak mau lagi berbicara politik," kata Krisna saat ditemui di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan, Kamis (3/3).

Disinggung soal kemungkinan kliennya kembali ke industri hiburan pasca-bebas, Krisna belum bisa memastikan. Menurutnya, mantan istri Adjie Massaid itu masih ingin menghabiskan waktu bersama keluarga.

Dipenjara Sejak 2012

Angelina Sondakh menjadi tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sejak 2012.

Dia terbukti menerima suap sebesar Rp 2,5 miliar dan USD 1,2 juta dari Grup Permai untuk mengurus proyek di Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) atau dikenal dengan kasus Wisma Atlet.

Angelina Sondakh divonis Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta selama empat tahun enam bulan penjara dan denda Rp 250 juta pada 10 Januari 2013.

Pesohor Angelina Sondakh resmi bebas setelah menjalani masa hukuman 10 tahun penjara.
Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia