Waspadai Gelombang Air Laut Setinggi Empat Meter di Perairan Sultra

Senin, 18 Juli 2022 – 09:58 WIB
Waspadai Gelombang Air Laut Setinggi Empat Meter di Perairan Sultra - JPNN.com Sultra
Waspadai Gelombang Air Laut Setinggi Empat Meter di Perairan Sultra. Foto Antra

sultra.jpnn.com, KENDARI - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Kelas II Kendari mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang bakal terjadi di sekitar perairan di Sulawesi Tenggara (Sultra).

Koordinator Bidang Observasi dan Informasi Stasiun Meteorologi Maritim Kendari Faizal Habibie mengatakan peringatan tersebut berlaku sejak 17 hingga 20 Juli 2022 pukul 20.00 WITA.

"Hal itu disebabkan oleh pola angin umumnya dari Timur ke selatan dengan kecepatan dua sampai 25 Knot,"ucap Faizal Habibie, Senin (18/7).

Ia mengungkapkan kecepatan angin tertinggi terpantau di perairan Banggai bagian selatan, Manui Kendari bagian timur, Baubau bagian Utara, perairan Utara dan Selatan Wakatobi bagian timur, serta Laut Banda timur Sultra.

Adapun gelombang tinggi tersebut, lanjutnya, dibagi menjadi dua ketinggian, yakni ketinggian 1,25 - 2,5 meter berpeluang terjadi di perairan teluk Tolo, Manui Kendari bagian Barat, Baubau bagian Selatan dan Perairan Wakatobi bagian Barat.

Sedangkan ketinggian 2,5 - 4,0 meter berpeluang terjadi di perairan Manui Rbagian Timur, Baubau Bagian Utara, perairan Utara Wakatobi, perairan selatan Wakatobi bagian Timur dan laut Banda Timur Sultra.

Atas peringatan dini itu, Faizal mengimbau kepada seluruh masyarakat yang beraktivitas di sekitar perairan yang dimaksud agar selalu waspada.

"Dimohon kepada masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap selalu waspada," pungkasnya. (mcr6/jpnn)

BMKG Stasiun Meteorologi Maritim Kelas II Kendari keluarkan peringatan dini gelombang tinggi.

Redaktur : Arwan Mannaungeng
Reporter : La Ode Muh. Deden Saputra

Facebook JPNN.com Sultra Twitter JPNN.com Sultra Pinterest JPNN.com Sultra Linkedin JPNN.com Sultra Flipboard JPNN.com Sultra Line JPNN.com Sultra JPNN.com Sultra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sultra di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia